Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) siap mendukung kegiatan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEMSI) ke XVI yang akan digelar di Provinsi NTB.
Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur NTB, Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah saat menerima BEM Universitas Mataram di Ruang Kerjanya pada Senin, 28 Agustus 2023.
Universitas Mataram (Unram) sebagai tuan rumah Rakernas BEMSI ke XVI tersebut berharap, kegiatan tersebut akan menjadi salah satu ajang untuk mempromosikan NTB.
Oleh karena itu BEM Unram berharap dukungan dan sambutan positif dari Pemda untuk menyukseskan Rakernas BEMSI di Provinsi NTB.
“Pemerintah sangat mensupport kegiatan-kegiatan Mahasiswa, kami akan bantu semaksimal mungkin, semoga acaranya berjalan lancar dan sukses,” ujar Wagub. (Mawardi, Photo : Gun)