Pastikan Ketersediaan Pupuk, Pj Gubernur Kunjungi Distributor di Lombok Timur

Pastikan Ketersediaan Pupuk, Pj Gubernur Kunjungi Distributor di Lombok Timur

Guna memastikan ketersediaan Pupuk untuk petani, Pj Gubernur NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si mengunjungi Distributor Pupuk CV. Hidayat, yang berlokasi di Desa Sikur Kecamatan Sikur Kabupaten Lombok Timur, Kamis 11 Januari 2024.

Pj Gubernur NTB meninjau sekaligus berdialog dengan Distributor Pupuk dan sejumlah petani guna mendengarkan secara langsung apa yang menjadi kendala dan masalah memasuki masa tanam tahun ini.

Miq Gita sapaan Pj Gubernur NTB, memastikan ketersediaan pupuk untuk petani di Lombok Timur. Saat ini, kebutuhan pupuk untuk pertanian mulai didistribusikan. Selanjutnya, pendampingan dari OPD terkait untuk menjemput bola dalam memfasilitasi petani dengan prosedur yang mudah.

“Mudah-mudahan dimasa tanam petama di tahun ini, petani kita tidak ada kendala dan terus berproduksi dengan baik,” harap Miq Gita.

Ia juga menegaskan kepada seluruh OPD dan stakeholder terkait agar bekerja sebaik-baiknya dalam mewujudkan NTB sebagai lambung pangan nasional yang harus tetap berproduksi dengan hasil yang terus bertambah pula. (Edi, Photo : Danu)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *