Perhelatan event MXGP di Sirkuit Samota, Sumbawa dan Sirkuit Selaparang, Lombok memberikan dampak positif bagi pembangunan di NTB. Terutama terhadap kepastian dunia Investasi dan pergerakan ekonomi daerah.
Demikian disampaikan Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, bersama Direktur Bank NTB Syariah dalam Press Conference terkait MXGP of Indonesia Bank NTB Syariah 10K Samota 2023, di Santika Hotel, Jumat 9 Juni 2023.
Gubernur mengungkapkan, saat dampak terhadap pembangunan di kawasan Samota sebagai dampak dari penyelenggaraan MXGP tahun lalu begitu luar biasa. Seperti pembangunan real estate yang mengubah kawasan tersebut yang semula sepi menjadi sangat ramai.
“Kalau saat ini kita ke Samota, kita akan menemukan keadaan yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Banyak real estate dan ramai. Ini menandakan adanya kepastian investasi di kawasan tersebut yang memberikan dampak terhadap pergerakan ekonomi daerah,” tuturnya.
Begitu juga dengan Sirkuit MXGP Selaparang, Lombok. Dengan dibangunnya Sirkuit di eks Bandara tersebut, maka 68 hektar kawasan Bandara yang selama ini nganggur dan kumuh akan bertranspormasi menjadi kawasan yang indah, dinikmati oleh masyarakat dan pedagang kecil yang menikmati akan hadirnya event internasional MXGP di Selaparang.
“Kalau ini sukses, bahkan sudah ada tawaran Kejurnas dua sampai 3 kali setahun di tempat tersebut,” ujarnya.
Saat ini tugas pemerintah adalah membatu semaksimal mungkin, dengan harapan hadirnya Sirkuit ini maka memunculkan talenta-talenta baru pembalap nasional dari NTB.
“Ini akan menjadi tempat untuk menyalurkan bakat bagi anak-anak NTB,” ucapnya.
Gubernur optimis, jika event internasional ini sukses maka nama NTB dengan segala potensinya akan sangat dikenal dikancah dunia. (Mawardi, Photo : Afriadi)