Mataram – Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) melalui Biro Humas dan Protokol menggelar konferensi pers terkait beberapa agenda penting dan perkembangan pembangunan di NTB, Jumat (28/2/2020).
Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi NTB, Najamuddin Amy menjelaskan keterangan pers akan disampaikan langsung oleh para narasumber dari instansinya masing-masing.
“Keterangan pers akan langsung disampaikan oleh para narasumber sesuai dengan isu yang diangkat, antara lain Sekdis Kesehatan Provinsi NTB, Kadis PU Kab. Sumbawa Barat dan Kasad Pol.PP Prov. NTB,” jelas Najamuddin.
Pada kesempatan tersebut, Najamuddin juga mengapresiasi kehadiran para wartawan yang hadir dan telah bersama-sama berikhtiar mengedukasi warga NTB dengan pemberitaan yang positif.
“Terimakasih atas kehadiran rekan-rekan media semua, ini adalah konferensi pers pertama di Tahun 2020. Terima kasih juga telah memberitakan hal-hal positif tentang pembangunan di NTB,” ucap Najam.
Selanjutnya, Najam mengharapkan para awak media untuk terus bersama-sama Pemerintah mengawal berbagai agenda penting serta progres pembangunan di NTB.
“Mulai besok akan banyak kegiatan bersifat nasional yang dilaksanakan di NTB. Para pejabat pusat juga akan hadir antara lain kegiatan HUT Pol PP yang direncanakan akan di hadiri langsung oleh pak Mendagri Tito Karnavian juga ada Pak Budi Waseso, Kepala Bulog yang juga sekaligus Ketua Kwarnas Pramuka. Mari kita kawal dan beritakan bersama,” harap Najam.
“Tanpa kehadiran teman-teman media, kegiatan – kegiatan ini tidak akan semarak. Mari bersama-sama menyemarakkan kegiatan-kegiatan ini,” tutup Najam.
Konferensi pers yang dihadiri puluhan wartawan media ini, berlangsung santai namun tetap substantif dengan tanya jawab antara wartawan dengan narasumber.
Beberapa isu yang dibahas antara lain terkait capaian Gerakan Buang Air Besar Sembarangan Nol (BASNO), Implementasi Pengelolaan Sanitasi Aman di Kab. Sumbawa Barat, dan Persiapan serta Pelaksanaan HUT ke – 70 Pol PP dan HUT ke – 58 Satlimas tingkat nasional di Provinsi NTB.
Mengawali konferensi pers,
Dr. Ir. H. Amry Rakhman, M.Si., Kepala Dinas PUPR Kabupaten Sumbawa Barat dalam paparannya menyampaikan bahwa kegiatan dengan tema “Tuntaskan BASNO Provinsi NTB ; Hentikan Buang Air Sembarangan Menuju Pengelolaan Sanitasi Aman,” akan digelar pada tanggal 3 dan 4 maret 2020.
“Akan ada kegiatan besar di Kabupaten Sumbawa Barat. Kita beri nama kegiatannya, Advocacy Horizontal Learning BASNO Provinsi Nusa Tenggara Barat dan Implementasi Pengelolaan Sanitasi Aman Kabupaten Sumbawa Barat,” jelasnya.
“Dan tentu di 2023, tahun akhir di tahap kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur berusaha maksimal untuk mencapai sanitasi aman, sehingga menyusul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta untuk kita memperoleh sanitasi aman di Indonesia,” harap Amry.
Selanjutnya, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja NTB, Lalu Dirja Harta memaparkan kesiapan puncak pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke – 70 Polisi Pamong Praja dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Satlimas Tingkat Nasional. Koordinasi Nasional (Rakornas) yang diikuti oleh seluruh Kasat Pol PP Provinsi, Kabupaten/Kota seluruh Indonesia, bertujuan untuk menyamakan persepsi dan pola operasi bagi Satpol PP di daerah. Bekerja sama dan bersinergi dalam menunjang terciptanya situasi kondusif baik sebelum maupun setelah Pilkada.
“Harapannya untuk Provinsi NTB, melalui HUT Pol PP ini kita ingin menunjukan bahwa NTB sudah pulih dan bangkit kembali setelah dilanda bencana dua tahun yang lalu. Kita berharap dengan kedatangan peserta dari seluruh Indonesia akan mempunyai multiplier effect bagi ekonomi daerah kita,” tegas Dirja. Sejauh ini, peserta yang terkonformasi hadir dalam peringatan HUT Pol PP sebanyak 1.936 orang. (*)