Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-51 dan Jambore Nasional Kader PKK Tahun 2024 kali ini terselenggara di Kota Surakarta dengan mengusung tema Bergerak Bersama PKK mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju.
Pj Ketua TP PKK NTB, Ir. Hj. Lale Prayatni Gita Ariadi menyaksikan sekaligus memberi semangat kepada kader-kader yang mewakili NTB dalam ajang perlombaan rangkaian HKG dan Jambore Kader PKK di Taman Balekambang Solo, Jawa Tengah.
Adapun yang diperlombakan pada hari Selasa, 14 Mei 2024 yakni, lomba memasak menu pangan lokal sumber karbohidrat non beras, lomba senam kreasi 6 langkah cuci tangan dan lomba paduan suara.
Sebagai wujud apresiasi juga dukungan, Bunda Lale sapaan Pj Ketua PKK NTB menyaksikan langsung ketiga lomba tersebut. “Saat ini kita sedang menunggu lomba paduan suara, kita berharap juga paduan suara ini nanti akan menampilkan yang terbaik,” ujarnya.
Dengan partisipasi NTB dalam seluruh rangkaian perlombaan HKG ini, Bunda Lale merasa bangga. Ia bangga akan semangat juga optimisme PKK Pemprov NTB dan para peserta dari berbagai Kabupaten dan Kota yang merupakan bentuk kekompakan PKK NTB. (Galuh, Photo : Danu)