Gubernur Tandatangani MoU antara Pemerintah Provinsi NTB dan Pemerintah Wilayah Australia Utara

Gubernur Tandatangani MoU antara Pemerintah Provinsi NTB dan Pemerintah Wilayah Australia Utara

Diawali penandatanganan Letter of Intent (Lol) pada 28 Maret 2022, Pemerintah Provinsi NTB yang diwakili oleh Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) terkait kerja sama “Sister Province” dengan Pemerintah Wilayah Australia Utara (Northern Territory Australia) yang diwakili oleh Chief Minister Northern Territory Australia, Natasha Fyles MLA pada Senin, 10 Juli 2023 di Gedung Sangkareang Kantor Gubernur NTB.

Acara penandatangan MoU ini memiliki agenda penting yang didokumentasikan dalam Rencana Aksi untuk melibatkan para pemangku kepentingan, pemerintah, akademisi, dan lembaga non-pemerintah. Kerja sama akan fokus pada bidang pariwisata, pengembangan ekonomi, pengembangan peternakan, dan peningkatan kapasitas sumber daya manusia. Provinsi NTB yang fokus pada pariwisata, pertanian, dan industrialisasi selaras dengan perencanaan pembangunan Northern Territory. Ditambah, menurut Gubernur NTB, Provinsi NTB dan Wilayah Australia Utara memiliki banyak kemiripan.

Bekerja sama dengan Northern Territory Australia akan memberikan peluang besar bagi Provinsi NTB untuk mengakselerasi tujuan pembangunan daerah, melalui transformasi ekonomi dan meningkatkan produktivitas daerah.

“Mudah-mudahan berbagai kolaborasi dan kerja sama ini bisa dilanjutkan, diperbaiki dengan sekarang resminya NTB sama Northern Territory ini menjadi sister province”, harap Gubernur NTB. (Atikah, Photo : Jupri)

      

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *