GERAKAN MENANAM POHON SALAH SATU KUNCI WUJUDKAN NTB ASRI DAN LESTARI

GERAKAN MENANAM POHON SALAH SATU KUNCI WUJUDKAN NTB ASRI DAN LESTARI

Gerakan menanam pohon merupakan salahsatu kunci untuk mewujudkan NTB yang Asri dan Lestari. Sehingga lahan dan lingkungan serta hutan, dapat kembali hijau dan indah.

Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur NTB Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah, M. Pd., saat menerima audiensi ketua dan pengurus Badko HMI Nusra, untuk sinergi mendukung program NTB Hijau, Rabu (17/11/2021) di Ruang Kerja Wagub. “Kita punya pekerjaan rumah yang harus segera digesa, untuk mengembalikan alam dan lingkungan kita kembali hijau,”kata Ummi Rohmi sapaan Wakil Gubernur NTB.

BACA JUGA : NTB JUARA “PUTRI BATIK”, WAGUB NTB

Diakui Wagub Ummi Rohmi, bahwa gerakan lingkungan di NTB sudah bagus. Banyak berbagai pihak yang ikut peduli untuk melakukan penghijaun demi mengembalikan lingkungan maupun hutan kefungsinya. Menurut data, jelas Ummi Rohmi bahwa saat ini ada 125.000 Ha yang akan direhabilitasi melalui reboisasi atau gerakan menanam pohon. Mengembalikan fungsi hutan dengan menghijaukan kembali lahan dan hutan dengan pohon sangat penting. Karena fungsinya dapat menghasilkan oksigen dan menyerap karbondioksida. Selain itu, ditegaskannya bahwa Pemrov. NTB tidak mungkin dapat bekerja sendiri. Semua butuh kerjasama dan sinergi dengan semua pihak. Termasuk komitmen dan kepedulian pengurus Badko HMI Nusra untuk ikut serta melakukan gerakan menanam pohon demi kembali menghijauan NTB. “Kita harus berkolaborasi dan berinergi, demi mengembalikan NTB yang hijau,”ajaknya.

Ditambahkannya, saat ini harus langsung pada hal teknis. Begitu bibit pohon tersedia langsung melakukan penanaman. “Nanti Dinas LHK kita siapkan bibitnya, silakan adik-adik HMI, teknis lebih lanjut dapat berkoirdinasi dengan dinas terkait,”jelasnya.

Wagub NTB juga mengapresiasi kepedulian dan iktiar Badko HMI Nusra. Kedepan tidak hanya menanam pohon, namun kegiatan yang bersentuhan langsung dengan lingkungan seperti membersihkan pantai, menanam pohon baku dan kegiatan lainnya.

Sementara itu, Ketua Badko HMI Nusra, Rahmat, mengatakan bahwa komitmen pihaknya untuk mendukung setiap program pemerintah provinsi NTB. “Salahsatunya program NTB Hijau,”jelas pria asli Bima ini. Menurut Rahmat, gerakan menam pohon untuk menjaga lungkungan dan mata air ini merupakan salahsatu program organisasinya. Sehingga, program ini dapat sinergikan dengan program Pemrov. NTB agar selaras mewujudkan NTB Hijau. “Rencananya dalam waktu dekat locusnya kami ingin menanam pohon di perbatasan Bima dan Dompu,”kata ketua Badko HMI Saat ini, bahaya lahan yang gundul pada area hutan sangat berbahaya. Selain menyebabkan kekeringan, banjir dan longsor, yang lebih berbahaya adalah hilangnya mata air. “HMI juga punya divisi yang melakukan kajian rutin tentang dampak lingkungan ini, itulah sebabnya kami mengajak Pemrov NTB dan Kabupaten kota bersinergi mengembalikan fungsi hutan yang sesungguhnya,”tutup alumni STKIP Bima ini.

Sumber : Diskominfotikntb, Foto : Diskominfotikntb

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *